Manusia dan Tanggung jawab

Setiap manusia memiliki tanggung jawab dalam kehidupannya. Tanggung jawab terhadap Tuhan, tanggung jawab terhadap keluarga, terhadap pekerjaan / studi, terhadap menjalin hubungan kepada sesama. Tanggung jawab berarti kita mempunyai suatu tanggungan terhadap suatu pekerjaan atau masalah yang dihadapi dan bersedia untuk menyelesaikan tanggungan tersebut sesuai dengan perkara yang dilakukannya. Untuk tanggung jawab terhadap Tuhan ,kita bertanggung jawab untuk mengikuti segala perintahNya dan menjauhi laranganNya. Kita tanggung juga tanggung jawab dalam keluarga, yaitu dalam keluarga terdapat ayah, ibu dan anak. Untuk ayah, dia bertanggung jawab untuk member nafkah terhadap keluarganya, tanggung jawab atas pekerjaanya dan tanggung jawab terhadap istri dan anaknya. Karena ayah bertanggung jawab sebagai kepala rumah tangga sehingga dia juga yang mengatur untuk kesejahteraan keluarganya.untuk seorang ibu, mempunyai tanggung jawab untuk melahirkan seorang anak, bertanggung jawab untuk mendidik, membimbing dan membesarkan anaknya sehingga bertumbuh menjadi anak yang berguna. Seorang anak juga bertanggung jawab dengan menghormati keluarganya, menghormati orang tuanya.

Sedangkan untuk tanggung jawab terhadap pekerjaan atau studi, kita bertanggung jawab untuk menyelesaikan pekerjaan itu dengan tuntas hingga menghasilkan hasil yang baik dan bisa berguna bagi diri sendiri dan orang lain. Lalu untuk tanggung jawab terhadap hubungan sesame yaitu apabila kita menjalin hubungan yang kita kasihi, maka kita bertanggung jawab atas hubungannya untuk mendatangkan kebaikan dan kebahagiaannya dalam hubungannya. Jadi, setiap manusia memiliki tanggung jawabnya masing-masing dan kita diharuskan untuk bisa menyelesaikan masalah dan tanggungan yang kita hadapi.

~ by benyamin08 on May 31, 2010.

Leave a comment